Pernahkah terbayangkan olehmu mengenai kehidupan orang-orang di belahan dunia lainnya? Atau mungkin, para pelancong yang sangat beruntung untuk menjelajahi negara-negara yang tersebar di seluruh dunia ini, untuk melihat keindahan kultur yang berbeda?
Eits, tahukah kamu? Ratusan negara yang telah berdiri di dunia ini tidak hanya menyimpan keindahan kultur dan budaya. Namun juga, terdapat fakta-fakta mencengangkan yang tersembunyi untuk kamu ketahui.
1. Kamboja: negara tanpa ulang tahun
Kelahiran seseorang kerap dirayakan dengan istilah ulang tahun. Namun, hal tersebut tidak berlaku di Kamboja, sebagaimana tradisi yang berlaku. Dampaknya, mayoritas orangtua cenderung tidak tahu apa itu ulang tahun. They only learn from the younger generation.
2. Kanada: penggunaan uang plastik
Sebagian besar negara mengupayakan transisi penggunaan uang fisik menjadi digital. Namun, Kanada menambahkan cara baru yang terbilang unik, yaitu memberlakuan uang fisik dalam bentuk plastik. Tepatnya pada pecahan CAD $50-100.
3. Argentina: tradisi makan setiap bulan
Setiap negara memiliki tradisinya masing-masing. Termasuk Argentina, yang hadir dengan beragam tradisi unik. Khususnya kebiasaan penduduk untuk menikmati potato gnocchi setiap akhir bulan. Tradisi ini dipercayai dapat memberikan keberuntungan.
4. Bulgaria: tradisi menumpahkan air
Berbicara mengenai tradisi, negara Bulgaria pun memiliki cara yang unik untuk mendoakan kesuksesan bagi orang-orang yang dikasihi. Caranya dengan menumpahkan ai,r tepat di belakang mereka yang sedang melakukan perjalanan atau pekerjaan tertentu.
5. Etiopia: kalender yang berbeda
Pada umumnya, kalender hanya menampilkan 12 bulan. Namun, tidak untuk negara Etiopia di Afrika Selatan yang nyatanya mengaplikasikan 13 bulan setiap tahunnya. Dampaknya, waktu Etiopia diketahui mengalami keterlambatan selama delapan tahun.
6. Korea Selatan: setahun lebih tua
Kamu dapat dikatakan delapan tahun lebih muda saat berada di Etiopia. Namun, terbang ke Korea Selatan, kamu akan berusia satu tahun lebih tua. Hal tersebut dikarenakan warga Korea Selatan mulai menghitung umur manusia sejak proses pertumbuhan di rahim ibu.
7. Albania: menggelengkan kepala untuk setuju
pexels.com/rawpixel.com
Menggelengkan kepala ada tanda untuk menolak, sedangkan menggangguk untuk setuju. Uniknya, hal tersebut berlaku sebaliknya di negara Albania. Mereka menyetujui sesuatu dengan cara menggelengkan kepala, dan menolak sesuatu dengan mengangguk.
8. Andorra: negara tanpa bandara
Sebagaimana yang kita ketahui, bandara merupakan gerbang utama penduduk dunia untuk masuk ke dalam negara asing. Namun, Andorra nyatanya tidak memiliki ‘gerbang’ tersebut. Meski begitu, ia diketahui memiliki tiga helipad di La Massana, Arinsa, dan Escaldes-Engordany.
9. Italia: angka sial yang dipercayai
Semua negara memiliki kepercayaannya tersendiri pada hal-hal mistis. Termasuk Italia, yang menganggap bahwa 17 sebagai angka sial yang harus dihindari. Dampaknya, sebagian besar gedung tidak menyertakan lantai 17 untuk mencegah hal-hal yang tak diinginkan.
10. Selandia Baru: masalah kependudukan terunik
Masalah kependudukan tampaknya menjadi salah satu isu yang sebaiknya diperhatikan oleh pemerintah Selandia Baru. Pasalnya, jumlah domba yang berkembangbiak di negara tersebut diketahui telah melebihi jumlah penduduk manusia dengan perbandingan 6:1.